Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Motor Buatan Indonesia Diekspor, Yamaha Paling Laris

Parwata - Selasa, 17 April 2018 | 14:21 WIB
Valentino Rossi geber Yamaha R3 di Thailand. Yamaha R3 dibuat di Indonesia
auto.shanook.com
Valentino Rossi geber Yamaha R3 di Thailand. Yamaha R3 dibuat di Indonesia

Otomotifnet.com - Motor yang diproduksi di Indonesia tak sepenuhnya untuk pasar dalam negeri saja.

Seperti Yamaha, Honda, Kawasaki, Suzuki dan TVS telah melakukan ekspor
ke luar negeri.

Ekspor motor buatan dalam negeri, oleh lima merek yang berada di bawah Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia ( AISI) mengalami kenaikan di kuartal pertama 2018 ini, sebesar 47,14 persen.

Kenaikan yang cukup signifikan tersebut, disumbang oleh Yamaha, Honda, Suzuki, TVS dan Kawasaki, totalnya mencapai 129.852 unit.

(BACA JUGA: Nyaris Terlupakan, BMW Punya Hatchback Kecil Berkelas, Harganya Kisaran Rp 200 Jutaan)

Sementara tahun lalu perolehannya hanya sampai di angka 88.251 unit saja.

Semua merek mengalami pertumbuhan positif di mana yang paling tinggi lonjakannya adalah Kawasaki, sebesar 163,04 persen (2.683 unit), jika dibandingkan dengan periode yang sama 2017.

Lalu kedua ada Suzuki, dengan kenaikan 106,23 persen (10.794 unit). Kemudian merek India TVS yang melesat di angka 54,16 persen, dengan total volume kuartal pertama mencapai 9.803 unit.

Yamaha juga ikut tumbuh dan berada di atas ekspor nasional, 47,97 persen.

(BACA JUGA: Mobil Dirusak Biker, Artis Korea Lapor ke Polsek Tanah Abang, Barang Buktinya Video)

Honda paling kecil hanya positif 27,44 persen saja.

TVS di Indonesia masih punya nafas, disokong aktivitas ekspor.

Kelima merek tersebut juga punya pabrik dan menjadikan Indonesia salah satu basis produksinya.

Meski di pasar domestik Honda jagoannya, tapi soal ekspor merek berlambang garputala punya sumbangsih paling besar.

(BACA JUGA: Lihat Di Atas Roda Depannya, Suzuki Carry Ini Punya Bagian Setara Mobil Konsep BMW 100 Tahun)

Kontribusinya terhadap pengiriman luar negeri 56,51 persen, atau total volume 73.380 unit.

Pada posisi kedua ada Honda dengan summbangsih 25,56 persen saja (33.192 unit, dan ketiga ada Suzuki yang market share-nya sebesar 8,31 persen atau 10.794 unit.

Keempat dan kelima baru kemudian menyusul TVS dan Kawasaki.

Editor : Iday
Sumber : Motorplus.gridoto.com,Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa