Otomotifnet.com - Nissan meresmikan gerai ritel terbarunya di Pekanbaru, Riau, yang telah mengadopsi Nissan Retail Concept (NRC) atau standar desain ritel global Nissan yang baru.
Yakni Nissan Datsun SM Amin, Pekanbaru yang merupakan gerai ke-3 Nissan di provinsi Riau, setelah Nissan Datsun Arengka, Pekanbaru dan Nissan Datsun Duri.
“Kami ingin pelanggan menemukan pengalaman berkesan dengan Nissan dan Datsun sejak langkah awal mereka datang ke gerai kami,” kata Masato Nakamura, Deputy Director PT Nissan Motor Indonesia dalam siaran pers NMI.
"Pelanggan dapat merasakan pengalaman berbeda ketika datang untuk membeli kendaraan baru, melakukan servis, maupun melakukan test drive di gerai baru kami, karena fasilitasnya lebih nyaman dan layanannya lebih efisien.”
(BACA JUGA: Pasaran Bekas Nissan Serena C24, Nyaman Bisa Didapat Di Bawah Seratus Jutaan)
Konsep desain ritel baru ini menampilkan perubahan di semua area mulai dari area penjualan, servis, hingga layanan finansial guna memberikan pengalaman terbaik kepada pelanggan.
Nissan Retail Concept ini meliputi lima komponen pokok. Yaitu:
• Logo ikonik “Red Nissan Tablet” pada pintu masuk showroom dan pylon, menciptakan impresi yang kuat dan penuh semangat sentuhan yang langsung merebut perhatian akan identitas brand Nissan;
• “Nissan Drive” secara intuitif menavigasikan pelanggan terhadap pengalaman merek Nissan dan pengalaman mengesankan yang akan didapatkan;
• Berbagai area konsultasi yang nyaman untuk memenuhi beragam kebutuhan pelanggan;
Editor | : | Iday |
KOMENTAR