Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cara Jitu, Solusi Buat Atasi Per Miring Sokbreker Belakang Honda All New PCX 150

Parwata - Jumat, 4 Mei 2018 | 15:10 WIB
per All New Honda PCX 150 bisa pakai per Honda Supra X 150
Isal/GridOto.com
per All New Honda PCX 150 bisa pakai per Honda Supra X 150

Otomotifnet.com - Sebelumnya ramai di media sosial para pemilik Honda All New PCX 150 yang mendapati sok belakangnya miring.

Buat pemilik pasti galau dan merasa enggak nyaman ingin segera mencari solusinya.

Bengkel spesialis sokbreker ini punya obatnya kalau kalian ogah mengganti dengan part aftermarket yang harganya lumayan.

(BACA JUGA: Perayaan Kelulusan Berujung Maut, Siswa SMA Meregang Nyawa Gara-Gara Kecelakaan)

Soalnya bengkel sokbreker yang ditemui GridOto.com ini bisa buat sokbreker yang tadinya miring, jadi normal kembali.

Hal ini dilakukan dengan cara mengganti bagian per sokbreker yang jadi miring.

Sokbreker All New Honda PCX 150 terlihat miring dan menjadi masalah.
Dok MOTOR Plus
Sokbreker All New Honda PCX 150 terlihat miring dan menjadi masalah.

"Karena diluruskan lagi enggak mungkin, satu cara yang paling memungkinkan adalah dengan ganti per sokbreker," ujar Ali, owner Prima Shockbreaker kepada GridOto.com di Cibubur, Jakarta Timur (02/05/2018).

Caranya, per bawaan sokbreker diganti dengan per bawaan milik motor lain.

"Pilihannya bisa per sokbreker Honda Supra X 125, Honda Supra X dan Suzuki Shogun 125, tinggal pilih yang mana sesuai selera," tambahnya.

(BACA JUGA: Banyak Yang Nggak Tahu, Fakta Lain Pajero Sport Rockford Fosgate Limited Edition)

Selain membuat sok kembali lurus, pergantian per sokbreker juga diklaim punya khasiat lain.

"Yang jelas sok jadi lebih empuk saat riding sendiri maupun berdua," pungkas Ali.

Untuk mengubah per sokbreker ini, kamu harus merogoh kocek Rp 130 ribu.

"Rp 130 ribu sudah termasuk sama pasang dan pengerjaan satu jam," pungkasnya.

Prima Shockbreaker Cibubur
Ali - 0821-3819-1233

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa