Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bagi-Bagi Tugas, Ada Yang Standby di Motor Ada Yang Menggasak, Dua Maling Motor Ditembak Mati

Parwata - Jumat, 18 Mei 2018 | 19:30 WIB
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono (kedua dari kanan), memperlihatkan sejumlah barang bukti dari hasil kejahatan pencurian dengan pemberatan, di RS Polri Kramatjati, Jakarta Timur, Jumat (18/5/2018)
Warta Kota/ Joko Supriyanto
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono (kedua dari kanan), memperlihatkan sejumlah barang bukti dari hasil kejahatan pencurian dengan pemberatan, di RS Polri Kramatjati, Jakarta Timur, Jumat (18/5/2018)

Saat beraksi, para pelaku dari komplotan tersebut selalu membawa senjata api airsoft gun dan berbagai macam senjata tajam.

Mereka akan menggunakan senjata mematikan itu jika korban memergoki aksinya atau melawan.

Selanjutnya, kata Argo, pihaknya mengungkap kasus tersebut setelah adanya lima laporan yang diterima Polda Metro Jaya.

Menurut Argo, saat dilakukan penangkapan terhadap RS dan RD, justru keduanya melawan petugas.

(BACA JUGA: Kecil-Kecil Jadi Preman, Bocah SD Palak Sopir Truk, Petugas Sampai Nyamar Untuk Menangkap )

Lantas, petugas menghadiahinya dengan timah panas di dadanya. Keduanya pun tewas di tempat.

"Tujuh TSK (tersangka--Red) ini memiliki peran masing-masing. Mereka dilengkapi dengan senjata api. Banyak senjata yang digunakan seperti revolver, parang, pisau dan senjata lainnya," katanya.

Argo menambahkan, para pelaku termasuk dalam komplotan pencurian motor asal Sumatra.

Mereka khusus melakukan aksi pencurian sepeda motor di satu rumah kosong yang ditinggal oleh penghuninya.

Berdasarkan penyelidikan petugas, mereka sudah beraksi 30 kali sejak April- Mei 2018.

Aksi mereka bukan hanya di Ibu Kota DKI Jakarta, melainkan di Depok dan Tangerang.

"Kelompok ini asal Sumatra khusus mencuri kendaraan bermotor pada rumah kosong yang ditinggal pemiliknya," katanya.

Hingga saat ini, pihaknya belum mendapat laporan korban jiwa oleh para komplotan pencuri motor.

(BACA JUGA: Dituntut Mati! Otak Teror Yang Bikin Ledakan Di Terminal Kampung Melayu Dan Jalan Thamrin)

Meski begitu, pihaknya terus berupaya mengembangkan kasus pencurian tersebut.

"Walau mereka membawa senjata belum ada korban jiwa yang dilaporkan. Tapi kami tetap akan menindak lanjuti kembali," kata Argo Yuwono.

Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Dua Pencuri Ditembak Mati Setelah Mencuri 30 Kali di Jakarta, Tangerang, Depok

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : wartakota.tribunnews.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa