Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ternyata, Ada Juga Yang Merhatiin Pintu Bagasi Honda Mobilio Penyok-Penyok, Ada Yang Salah?

Iday - Kamis, 21 Juni 2018 | 12:00 WIB
Honda Mobilio punya lesung pipit di bagian belakang
IG@pantatpenyok
Honda Mobilio punya lesung pipit di bagian belakang

Otomotifnet.com - Ternyata, urusan pantat mobil penyok ada juga pemerhatinya lo. 

Bahkan sampai dibuat akun khusus yang menampung kiriman foto-foto pantat mobil yang penyok. 

Lebih spesifik, kumpulan foto dan video Honda Mobilio yang pintu bagasinya dalam kondisi penyok. 

Foto-foto Honda Mobilio penyok di bagian belakang dikumpulkan akun Instagram @pantatpenyok. 

(BACA JUGA: Lewat Di Pinggir Kali, Honda Mobilio Hadapi Rintangan Yang Susah Dilawan)

Ada beraneka foto bagian belakang Honda Mobilio yang dalam kondisi dekok dengan aneka keterangan yang tak jarang mengundang senyum. 

MOBILIO PANTAT PENYOK Apakah ada yg salah dengan pantat Mobilio? Kenyataan sungguh amat banyak, semoga akun ini bisa bermanfaat bagi perusahaan yg bersangkutan

pantatpenyok Ownernya sendiri bilang : ga pentok ga asik Min!!

pantatpenyok  Udah dikasi defender belakang msh aja pantat penyok
Thx mba photonya @unfebrnti

pantatpenyok  Lama ga upload. Ratusan pantat penyok memenuhi DM mimin. Thx ya smuanya
@charlyputra

pantatpenyok Thx my Penyok Hunters
Biarpun libur selalu aja ada pantat peyang y gan
@antonikondar

pantatpenyok2 lesung pipi manis di Pagi hari
@chandradaa

Soal penyoknya sendiri, ada banyak sebab. 

Bisa jadi tabrak belakang untuk penyok yang terlihat agak remuk atau lesung pipit horisontal. 

Tapi tak jarang ada yang penyok vertikal kayak abis menabrak tiang saat mundur. 

Dari berbagai sebab tersebut, ada satu dugaan logis untuk bokong penyok akibat parkir mundur.

(BACA JUGA: Foto Honda HR-V Ini Disebar Ratusan Kali, Pelatnya Ikut Tarik Perhatian)

Small MPV yang lahir 2013 ini berhasil menarik konsumen baru di segmennya. 

Boleh jadi pemilik Mobilio tidak terbiasa dengan profil small MPV yang relatif rendah dan panjang laiknya station wagon. 

Feeling saat parkir mundur belum setajam mengendarai mobil lain, sedan, hatchback atau bahkan rival utamanya Toyota Avanza.

Alhasil, saat mundur, banyak buntut Mobilio yang punya kenang-kenangan penyok untuk dibawa ke bengkel asuransi. 

Lainnya, ada banyak Honda Mobilio yang beredar di jalan. Sehingga relatif gampang menemukan bagian belakangnya yang penyok.

Maklum, mobil ini pernah laris sampai 10 ribu unit sebulan. 

Tapi kalau ditanya apakah ada yang salah? Logikanya sih enggak.

Sebab penyok terjadi saat mobil sudah berada di tangan konsumen.

Yuk lihat beberapa fotonya. 

(BACA JUGA: Tercium, Avanza Baru Bakal Jauh Beda Dari Karakter Yang Ada Selama Belasan Tahun)

 

 

 

 

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa