Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lelah Gagal Ujian SIM Terus? Simak Informasi Berikut

Indra Aditya - Senin, 2 Juli 2018 | 20:20 WIB
Suasana pelatihan ujian praktek SIM di Polres Metro Bekasi Kota
WARTA KOTA
Suasana pelatihan ujian praktek SIM di Polres Metro Bekasi Kota

Otomotifnet.com – Karena banyak yang gagal dalam ujian, Polres Metro Bekasi Kota menggelar latihan praktik kendaraan dan tes tertulis bagi para pemohon Surat Izin Mengemudi (SIM).

Kegiatan ini digelar setiap akhir pekan di uji praktik kendaraan Satuan Penyelenggara Administrasi SIM (Satpas) Mapolrestro Bekasi Kota, Jalan Pramuka Kelurahan Margajaya, Kecamatan Bekasi Selatan.

Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Indarto mengatakan, kebijaksanaan ini sudah diberlakukan sejak minggu ini.

Pelatihan dilaksanakan setiap Minggu pukul 09.00-12.00 WIB, kepada para pemohon yang sebelumnya tidak pernah lulus, serta masyarakat umum yang mau mencoba.

"Jadi pemohon SIM yang sering kali gagal saat ujian, bisa ikut latihan dulu agar saat ujian bisa lolos," ujar Indarto kepada Warta Kota, Senin (2/7/2018).

Nah, pemohon yang bosan gagal, bisa berlatih dulu di sini.

(BACA JUGA: Aplikasi Ujian Psikotes Bikin SIM Ditunda, Hingga Waktu Yang Ditentukan, Begini Alasannya)

Ia menambahkan, latihan tes praktik dan tertulis ini gratis alias tidak dikenakan biaya.

"Kita memprioritaskan pemohon yang gagal ujian praktik maupun tertulis, namun bagi pemohon lain juga dipersilakan agar pada saat ujian berlangsung bisa lulus dengan hasil maksimal," tuturnya.

Khusus untuk soal ujian tertulis, lanjut Indarto. Pihaknya telah menyiapkan simulasi dan teori-teori yang bisa dibawa pulang pemohon ke rumah untuk dipelajari.

Editor : Indra Aditya
Sumber : wartakota.tribunnews.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa