Otomotifnet.com - Segala cara dan upaya dilakukan produsen otomotif untuk memasarkan produknya ke konsumen.
Cara itu pun dilakukan perusahaan pelumas milik negara, PT Pertamina Lubricants, yang menghadirkan program Pertamina Lubecare Mobile Service.
Program itu, pihak Pertamina Lubricants menggunakan sebuah oil truck untuk mendekatkan produk mereka ke konsumen.
(BACA JUGA: Disusupi Pelek Mobil, Honda Scoopy 2010 Jadi Padat Berisi)
Oil truck tersebut nantinya bakal keliling menghampiri acara-acara atau tempat yang ramai untuk menawarkan baik pembelian maupun pergantian pelumas.
"Kalau makanan kan namanya foodtruck, kalau ini namanya oil truck," ujar Arya Wirawan, Area Sales and Supervisor Retail Region III Pertamina Lubricants, (22/7/2018).
"Oil truck ini bisa datang ke kompleks, kantor atau lokasi komunitas," lanjutnya saat berada di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat.
(BACA JUGA: Mantap! Presiden Jokowi Hadir Di OTOBURSA TUMPLEK BLEK 2018, Dukung Industri Kreatif Otomotif)
Khusus di gelaran OTOBURSA Tumplek Blek 2018 lalu, perusahaan pelat merah ini banyak menyuguhkan penawaran menarik.
Serta sosialisasi oil truck dan cara bagaimana request oli truck untuk mendatangai lokasi yang diinginkan.
"Sudah didatengin dapat diskon pula, diskonnya 10 sampai 25 persen untuk pelumas mobil dan motor," ucap Arya.
(BACA JUGA: Dijamin Langsung Paham Beda Mesin 2-Tak Dan 4-Tak, Nih Penjelasannya)
Lantas, bagaimana caranya kalau pengin oil truck itu bisa dantan ke lokasi tertentu?
"Cantumkan nama, telepon, sama alamatnya saja," imbuh Arya Lagi.
"Oil truck segera ke lokasi yang diminta, pihak Pertamina akan menelepon lebih dulu untuk konfirmasi kedatagannya," tutupnya.
Editor | : | Joni Lono Mulia |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR