Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Adik Raih Pole Position Pertama, Valentino Rossi Harap Lanjutkan Ke Podium

Parwata - Minggu, 5 Agustus 2018 | 18:20 WIB
Valentino Rossi dan Luca Marini saat jumpa pers setelah kualifikasi GP Rep Ceska, Sabtu (4/8/2018).
GPONE
Valentino Rossi dan Luca Marini saat jumpa pers setelah kualifikasi GP Rep Ceska, Sabtu (4/8/2018).

Otomotifnet.com - Valentino Rossi tidak bisa menyembunyikan rasa bangganya terhadap sang adik, Luca Marini berkat sukses meraih pole position pertamanya.

Luca Marini berhasil menjadi pebalap tercepat saat sesi kualifikasi Moto2 GP Rep Ceska yang berlangsung di Automotodrom Brno, Rep Ceska, Sabtu (4/8/2018).

Pebalap Sky Racing Team VR46 itu menjadi pembalap tercepat usai mencatatkan waktu putaran terbaik 2 menit 2,244 detik.

Sebagai informasi, ini adalah pole position pertama yang diraih Luca Marini sepanjang berkarier di balap motor Grand Prix.

(BACA JUGA: Sempat Muncul Prediksi Suzuki GSX 150 Bandit Pakai Lampu Bulat, Ternyata Salah)

"Ini adalah momen yang luar biasa bagi kami berdua, tetapi juga bagi ibu kami," kata Valentino Rossi dikutip dari Speedweek.

"Hebat, saya turut berbahagia untuk Luca karena dia telah banyak berkembang dalam tiga balapan terakhir. Saya juga senang untuk tim VR46 kami," lanjutnya.

Luca Marini memang tengah dalam performa menanjak usai dalam tiga seri balap terakhir selalu memulai balapan dari baris terdepan.

Terlebih pada seri sebelumnya, di Sachsenring, Jerman, Luca Marini juga berhasil meraih podium pertamanya.

(BACA JUGA: Kompak, Ratusan Mobil Membentuk Logo Asian Games 2018)

Valentino Rossi berharap bahwa sang adik bisa kembali melanjutkan performa apiknya saat balapan nanti.

"Luca berkendara sangat kuat di babak kualifikasi. Sangat penting bahwa dia kompetitif dan dapat bertarung untuk podium besok," ujar Rossi lagi.

Di lain sisi, Valentino Rossi juga akan memulai balapan dari baris terdepan usai menempati posisi kedua pada sesi kualifikasi MotoGP Republik Ceska 2018.

Balapan MotoGP Rep Ceska akan dimulai pada pukul 19.00 WIB dan disiarkan secara langsung di stasiun televisi Trans7.

Editor : Indra Aditya
Sumber : bolasport.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa