Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Enggak Cuma di Dalam Negeri, Warga Korea Selatan Juga Heboh Liat Jokowi Naik Motor

Indra Aditya - Minggu, 19 Agustus 2018 | 16:20 WIB
Aksi Jokowi saat mengendarai moge
Instagram/@Jokowi
Aksi Jokowi saat mengendarai moge

Otomotifnet.com – Pembukaan Asian Games 2018 menjadi heboh berkat aksi ‘Presiden Jokowi’ mendapat sambutan meriah dari banyak orang.

Ia datang ke acara pembukaan dengan moge setelah iring-iringan mobil kepresidenan terjebak macet saat menuju Gelora Bung Karno.

Selap-selip diantara kemacetan, stoppie menghindari bajaj, hingga terbang melompati truk pun dilakoni hingga ia dapat membuka gelaran pesta olahraga di Asia yang bergengsi itu tepat waktu.

Tapi jelas, bukan presiden Jokowi sendiri yang melakukan aksi berbahaya tersebut karena memang sudah skenario sehingga terlihat seru.

(BACA JUGA: Helm yang Dipakai Presiden Jokowi, Gratisan dari Diler Motor?)

Enggak dipungkiri ternyata pesona pembukaan Asian Games 2018 sampai ke tanah K-Pop.

Dilihat dari Twitter, masyarakat Korea Selatan yang sebagian tidak mengenal Indonesia langsung mencari informasi mengenai Indonesia.

Ini terbukti dengan masuknya nama Indonesia di daftar teratas pencarian Naver, sebuah situs pencarian dari Korea Selatan.

Hastag Indonesia juga masuk trending topic di Korea Selatan.

Tidak hanya itu, kejutan yang diberikan Presiden Joko Widodo yang masuk ke stadion menggunakan sepeda motor juga menjadi perbincangan.

Editor : Indra Aditya
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa