Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Terkuak, Marc Marquez Juara Dunia Karena Ada 'Big Boss'

Joni Lono Mulia - Minggu, 21 Oktober 2018 | 14:31 WIB
Marc Marquez menang karena ditonton langsung orang nomor satu Honda
MotoGP.com
Marc Marquez menang karena ditonton langsung orang nomor satu Honda

Otomotifnet.com - Pembalap Repsol Honda Team, Marc Marquez, berhasil jadi juara MotoGP Jepang, (21/10/2018), sekaligus menjadi juara dunia MotoGP musim ini.

Marc Marquez mengakui bukan hal mudah berhasil mewujudkan penobatan juara dunia di Motegi, yang juga kandang Honda.

Apalagi, Marc Marquez sempat mendapat perlawanan alot dari Andrea Dovizioso (Ducati Team sejak lepas balapan.

(BACA JUGA: Seandainya Keluar Lintasan, Marc Marquez Takkan Injak Podium Khusus Untuknya)

Meski akhirnya di satu lap tersisa, Andrea Dovizioso mengalami insiden kecelakaan dan DNF.

Hal itu sekaligus memuluskan Marc Marquez menjadi juara MotoGP Jepang sekaligus juara dunia MotoGP musim ini.

Ada yang menarik dengan hasil yang direbut Marc Marquez di MotoGP Jepang.

(BACA JUGA: Klasemen Pembalap Usai MotoGP Jepang: Tensi MotoGP Belum Kendor!)

Ternyata, salah satu alasannya adalah kehadiran orang nomor satu Honda Motor Corp., Takahiro Hachigo.

Bahkan, Hachigo-san sampai turut merayakan kemenangan Marc Marquez berbaur dengan semua orang di parc ferme.

(BACA JUGA: Detik-detik Andrea Dovizioso Terjatuh, Pupus Harapan Menjegal Marquez)

"Senang rasanya bisa merebut titel juara dunia di sini yang merukapan rumah Honda. Sekaligus membuat big boss senang," kelakar Marc Marquez saat diwawancara MotoGP.

Kemenangan Marc Marquez di MotoGP Jepang menambah koleksi titel juara dunia menjadi 7 (1 x GP 125, 1 x Moto2 dan 5 kali MotoGP).

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : Twitter

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa