Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kenalkan, Yamaha Byson Cafe Racer Klasik Sekaligus Futuristik

Parwata - Senin, 12 November 2018 | 19:40 WIB
Yamaha Byson bergaya cafe racer
350cc.com
Yamaha Byson bergaya cafe racer

Otomotifnet.com - Cafe racer jadi salah satu genre modifikasi yang cukup banyak diminati.

Dengan ciri khas setang rendah dan posisi merunduk ala motor balap zaman dulu.

Namun R&G Customs mempunyai cafe racer yang unik dari basis Yamaha FZ alias Yamaha Byson.

Pikiran pertama saat melihat motor ini adalah klasik namun futuristik.

(BACA JUGA: Digadang Gantikan Grand Livina, Nissan Berbasis Xpander Nongol Di 2019)

 

Dua hal yang mungkin sulit untuk disatukan ternyata bersatu pada pada motor bernama Rising Angel ini.

Nuansa klasik terlihat dari kaki-kaki depannya yang menggunakan model girder.

Ciri khas dari jenis garpu girder ini adalah letak pernya berada di depan segitiga.

(BACA JUGA: Mewah Juragan! Suzuki Raider 150 Dilapis Emas Betulan)

Warna biru dengan kombinasi putih tampak cocok dengan motor ini
unknown/350cc.com
Warna biru dengan kombinasi putih tampak cocok dengan motor ini

Lalu kesan futuristik terpancar dari bagian belakang motor ini yang mengambang karena menggunakan monoshock.

Hampir semua bagian motor ini dibuat oleh R&G Customs, kecuali bagian mesinnya.

Tengok saja tangki, lengan ayun, setang, jok dan semua aksesori lainnya dibuat sendiri oleh mereka.

(BACA JUGA: Jenuh Dengar Bletak Honda BeAT Generasi Awal, Cukup Ganti Bagian Ini)

Suspensi Girder yang klasik banget
350cc.com
Suspensi Girder yang klasik banget

Bagian roda, R&G memasang pelek jari-jari ring 19 untuk yang depan dan ring 18 untuk belakang.

Satu hal yang cukup menarik dari motor ini adalah joknya. Tempat duduk pengendara dibuat dengan dua warna yaitu coklat dan biru.

Hal tersebut membuatnya tampak seperti ada bodi tambahan pada motor ini.

Motor berkelir biru ini juga diberi aksen warna tembaga agar menunjukkan sisi klasiknya.

Joknya unik banget, kombinasi dua warna
350cc.com
Joknya unik banget, kombinasi dua warna

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa