Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bus Disundul Truk Muatan 30 Ton, Nyawa Anak-Anak TK Ini Masih Untung

Irsyaad Wijaya - Rabu, 30 Januari 2019 | 15:00 WIB
Bus Pariwisata angkut anak TK disundul truk di Gresik
TribunJatim.com/ Sugiyono
Bus Pariwisata angkut anak TK disundul truk di Gresik

Otomotifnet.com - Sebuah kecelakaan melibatkan bus pariwisata dan truk.

Sopir bus bernama Sunjani (49) mengatakan, dia merasakan bagian buritan ditabrak truk di Gresik, Jatim, (29/1/19).

Lantas, bus yang tengah mengangkut rombongan anak TK ini melaju ke depan dan bagian wajah menabrak truk lain di depannya.

"Awalnya terasa ada dorongan berat dari belakang. Kemudian saya rem tangan dan kaki hingga ban depan tidak berputar," kata Sunjani saat di kantor Satlantas Polres Gresik, (29/1/2019).

(Baca Juga : Bus Pariwisata Oleng di Tol Cipali, Ditemukan Nungging Bareng Truk di Parit)

Setelah tidak kuasa menahan dorongan truk bernopol L 9294 AT itu, bus tersebut langsung ditabrakkan Sunjani ke truk di depannya.

"Baru setelah itu banting setir ke kanan," imbuh Sunjani.

Pertimbangan Sunjani membanting setir ke kanan karena melihat banyak orang di sebelah kiri jalan.

"Sebelah kiri jalan banyak anak sekolah. Akhirnya saya nyalakan lampu bahaya sehingga kendaraan di depan sebelah kanan berhenti. Baru saya banting setir ke kanan. Sampai nabrak saluran air dan pot-pot bunga," ucap Sunjani.

(Baca Juga : Bus AKAP Terguling di Tol Cipularang, Atap Terbelah, Penumpang Terbang)

Beruntung, dalam kecelakaan itu tidak ada korban jiwa.

"Terpaksa para siswa, wali murid dan guru membatalkan berliburnya. Sehingga wisata ke Kenjeran Surabaya dibatalkan," katanya.

Akibat serudukan dump truk muatan tanah urukan 30 ton itu, bus pariwisata itu rusak parah.

Di antara kaca depan retak, bodi depan dan belakang ringsek.

(Baca Juga : Fakta-Fakta Kecelakaan Maut Bus Bima Suci di Cipularang, Atap Sampai Terlepas)

Sopie truk, Rochmat (47) mengaku, sebelum berangkat kerja sempat memeriksa kondisi kendaraan, dan dipastikan kondisi truk dalam keadaan normal.

"Saya juga kaget, tiba-tiba rem belong. Saya tidak punya pilihan untuk menghentikan truk selain saya tabrakan bus di depan. Saya banting setir kiri banyak orang, belok ke kanan juga banyak orang," kata Rochmat.

Rochmat mengaku yakin bahwa truk yang dikemudikan dalam kondisi normal.

Sebab saat mengangkut muatan dari lokasi galian juga kondisi jalan yang nanjak dan turun.

(Baca Juga : Honda HR-V, Agya Sampai Truk Dihantam Bus, Ambil Haluan Kiri Pemotor Dilindas)

"Kalau tidak kondisi normal, saat berangkat mengisi muatan jelas tidak bisa lancar. Tidak tahu tiba-tiba rem blong," katanya.

Terpisah Kasat Lantas Polres Gresik AKP Wikha Ardilestanto, mengatakan akibat tabrakan itu tidak ada korban jiwa dan kerugian materiil sebanyak Rp 30 Juta.

"Akibat dari laaka tersebut tidak ada korban jiwa. Hanya korban materiil sekitar Rp 30 juta," kata Wikha.

Sedangkan untuk mengetahui penyebab kecelakaan itu, Satlantas Polres Gresik masih memeriksa para sopir dan saksi.

"Kita masih periksa pihak sopir dan saksi-saksi," katanya.

 

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Detik-detik Bus Wisata di Gresik Ditabrak Truk dari Belakang, Puluhan Siswa TK Batal ke Kenjeran

 

 

 

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa