Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha MT-15 Thailand dan Indonesia Beda, Pabrik Pun Masing-Masing

Ignatius Ferdian - Sabtu, 9 Februari 2019 | 14:25 WIB
Yamaha MT-15 di salah satu dealer di Jakarta
Harry/Gridoto.com
Yamaha MT-15 di salah satu dealer di Jakarta

Otomotifnet.com - Yamaha MT-15 sudah diluncurkan duluan di Thailand pada Oktober 2018 lalu.

Sementara di Indonesia, Yamaha MT-15 baru meluncur pada bulan Februari 2019 ini.

Dari fitur dan spesifikasinya, MT-15 Indonesia dan Thailand sekilas enggak ada bedanya.

Akan tetapi, bila ditelisik lebih jauh ada beberapa perbedaan antara keduanya.

(Baca Juga : Yamaha MT-15 Lebih Mahal Rp 4 Jutaan Dari Xabre, Ini Kelebihannya)

Yang pertama, MT-15 versi Indonesia memiliki dudukan pelat nomor depan, yang posisinya di bawah lampu.

Posisi di bawah lampu ini bikin tampilan MT-15 jadi tetap sangar, karena biasanya motor sport di Indonesia memiliki dudukan pelat nomor depan di batok lampu depan.

Perbedaan lainnya adalah soal warna, Yamaha Thailand menyiapkan 4 opsi warna yakni abu-abu doff, biru tua, hitam dan biru Yamaha (Race Blue).

Sementara MT-15 Indonesia hanya punya 3 pilihan warna tadi, kecuali Race Blue.

(Baca Juga : Yamaha MT-15 Resmi Hadir di Indonesia, Begini Nasib Xabre Kedepannya)

Sebagai informasi tambahan, Yamaha MT-15 yang dijual di Indonesia merupakan rakitan pabrik Yamaha di Pulo Gadung, Jakarta Timur.

Sementara Thailand, dari sumber internal Yamaha menyebutkan jika mereka punya otoritas untuk merakit MT-15 sendiri.

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa