Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ubah Kelistrikan AC ke DC, Kiprok Yamaha NMAX dan Honda Tiger Favorit

Ignatius Ferdian - Selasa, 26 Februari 2019 | 17:00 WIB
Kiprok Yamaha NMAX
tokopedia
Kiprok Yamaha NMAX

 

Otomotifnet.com - Salah satu cara ubah kelistrikan motor dari AC jadi DC adalah mengganti kiprok.

Setidaknya ada dua kiprok favorit modifikator saat ubah kelistrikan jadi DC.

"Pilihanya yang paling favorit itu ada dua yaitu kiprok kepunyaan Honda Tiger dan Yamaha NMAX," buka Hariza Yuzidi, owner Light Corner.

Kiprok Honda Tiger sudah lama dikenal karena fitur dan ketangguhannya.

(Baca Juga : Substitusi Irit Sil Rem Honda CBR 250R, Pakai Vario Dan Satria )

"Makanya sekarang itu banyak versinya mau yang original atau yang Fukuyama, tinggal pilih," ujarnya di bilangan Cibubur, Jakarta Timur.

Kiprok Honda Tiger punya 5 soket.

"Soket nomor 2 itu buat memantau tegangan, maksimal 14,5 V, jadi aman buat aki," ujar pria yang akrab disapa Hari.

Sedangkan Kiprok Yamaha NMAX juga jadi favorit modifikator untuk ubah kelistrikan jadi DC.

(Baca Juga : Ganti Rantai Motor Disarankan Ganti Gir Juga, Begini Alasannya)

"Nomor duanya ada kiprok Yamaha NMAX, enggak sedikit juga motor sport kalau mau dibikin DC pakai kiprok matik besar itu," tambahnya.

Menurut Hari, ubah kelistrikan motor jadi DC enggak selalu gulung spul.

"Gulung spul menyesuaikan dengan kelistrikan dan kebutuhan arus listriknya. Kalau mau pasang aksesoris dan lampu-lampu banyak ya wajib gulung," pungkasnya.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa