Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

New Honda CB150 Verza Makin Maco, Ternyata Dibekali Striping Baru

Panji Nugraha - Rabu, 27 Februari 2019 | 18:40 WIB
New Honda CB150 Verza
Honda
New Honda CB150 Verza

Otomotifnet.com - PT Astra Honda Motor (AHM) memperkenalkan New Honda CB150 Verza terbaru, yang mengalami penyegaran livery dan warna baru yang membuatnya makin maco.

Ada dua tipe yang sudah dijual oleh AHM untuk pasar Indonesia, yaitu New Honda CB150 Verza tipe Cast Wheel (pelek racing) dan Spoke Wheel (pelek jari-jari).

Kedua tipe ini, mendapat penyegaran, untuk tipe Cast Wheel kini mendapatkan warna baru, yakni Macho Matte Black, ditemani dengan dua warna lain yakni Masculine Black dan Bold Red.

(Baca Juga : Avanza Kena Karma, Dipakai Maling Kambing, Distop Pohon Berdiri)

Sementara itu versi Spoke Wheel mendapatkan warna MasculineBlack.

Warna-warna tersebut dipadu dengan stripping (sticker) yang merepresentasikan kesan berani serta tegas (bold). 

Sticker baru ini tersemat pada tangki bagian bawah, tersambung dengan bahu (shroud).

Dan disempurnakan dengan penggunaan stripping pada bodi samping belakang.

Striping baru New Honda CB150 Verza
Honda
Striping baru New Honda CB150 Verza

New Honda CB150 Verza merupakan generasi kedua dari Honda Verza yang hadir dengan desain bodi baru.

Model ini dilengkapi lampu depan berbentuk bulat.

Mesinya memang enggak berubah, masih mengusung mesin 150 cc berpendingin udara.

Hadirnya pilihan warna baru dan stripe semakin memperkuat karakter desain bodi New Honda CB150 Verza.

(Baca Juga : Suzuki Jimny Disulap Gaya JDM JB32, Simpel Tapi Beda Dari Asli)

”New Honda CB150 Verza adalah perwujudan komitmen kami untuk menghadirkan sepeda motor sport yang dapat diandalkan untuk menemani kegiatan sehari-hari,"

"Kami yakin penyegaran dan pembaruan Honda CB150 Verza ini akan semakin memberikan kebanggaan dan kepercayaan diri para pemiliknya,” ujar Thomas Wijaya Direktur Pemasaran AHM.

New Honda CB150 Verza dipasarkan dengan harga on the road (OTR) Rp 20.050.000 untuk tipe Cast Wheel, dan Rp 19.400.000 untuk tipe Spoke Wheel.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa