Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lampu Yamaha NMAX Makin Terang, LED Autovision Gen 2 Bisa Jadi Pilihan

Panji Nugraha - Kamis, 28 Maret 2019 | 09:00 WIB
Autovision LED Gen 2 disuguhkan dua pilihan, 5.500 Kelvin dan Combo
Panji Nugraha
Autovision LED Gen 2 disuguhkan dua pilihan, 5.500 Kelvin dan Combo

Otomotifnet.com - Buat Anda yang kurang puas dengan intensitas cahaya yang dihasilkan oleh Yamaha NMAX, bisa dengan cara mengganti LED standar pakai aftermarket.

Salah satu yang menyediakan optional lampu LED ini, adalah Autovision yang baru meluncurkan LED Light Booster Technology Gen 2 untuk Yamaha NMAX (27/03).

LED Gen 2 ini memiliki spesifikasi yang lebih bagus, bila dibandingkan dengan Gen 1 yang pernah CV Sempurna Part Niaga (SPN) jual.

Uniknya, walaupun Gen 2 dibekali spek yang lebih tinggi, namun dibanderol dengan harga yang lebih murah.

(Baca Juga : Winglet di Motor Ducati Legal, Marc Marquez Tebar Ancaman, Fokus Latihan Fisik)

"Ini tujuannya agar lebih terjangkau dan pangsa pasar lebih banyak. Tak hanya itu, juga menyangkut kuantitas produksi dari LED ini sendiri. Karena diproduksi lebih banyak, sehingga harga bisa ditekan lebih murah," papar Limarga, ASM Autovision.

Secara spek LED Gen 2 ini menggunakan PCB berbahan aluminium dengan tiga titik LED yang masing-masing memiliki daya 7 Watt.

Low beam dengan 2 poin LED menyala memiliki daya 14 Watt, menghasilkan intensitas cahaya sebesar 2.860LX.

(Baca Juga : Wujud Sirkuit MotoGP Mandalika Makin Jelas, Ketahuan Dari Video 3D)

Kemudian, saat high beam dengan tiga titik poin LED menyala butuhkan daya 21 Watt dengan sorotan cahaya 8.290Lx.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa