Otomotifnet.com - Pagi ini jagat dunia otomotif roda 2 di Indonesia diramaikan dengan hasil render yang diduga adalah Yamaha NMAX terbaru atau model 2019.
Jika dilihat dari depan lampu utama LED-nya sekarang dilengkapi DRL sebagai ‘pemanis’.
Tapi lampunya terlihat kecil akibat bodi depan yang lebih tebal, kalau dilihat-lihat jadi mirip sang kakak Yamaha TMAX.
Lebih tebalnya bodi depan ini sepertinya bukan tanpa alasan, karena jika melihat foto lainnya terlihat kompartemen kanan sudah dilengkapi penutup yang berarti kapasitas lebih dalam dan mungkin ada power outlet 12V di dalamnya.
Lalu jika melihat kunci kontaknya ternyata sudah smart key alias keyless.
Terlihat sangat jelas knob-nya lengkap dengan tombol pembuka jok dan tangki bensin seperti di Aerox 155.
Cover CVT dan filter udaranya juga mendapat desai baru, tidak lagi membulat tapi ada aksen lekukan bergaris.
Kalau di kanan terlihat pada leher knalpotnya ada catalyst, emisi Euro 4 kah?
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR