Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Valentino Rossi 'Bertaring' Lagi di MotoGP 2019, Sosok 'Berambut Putih' Ini Kuncinya

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 20 April 2019 | 16:30 WIB
Valentino Rossi menghampiri Michele Gadda, ahli elektronik yang nimbrung membenahi masalah motor Rossi sejak tahun lalu
Yamaha Motor Racing Srl
Valentino Rossi menghampiri Michele Gadda, ahli elektronik yang nimbrung membenahi masalah motor Rossi sejak tahun lalu

Otomotifnet.com - Valentino Rossi mulai 'bertaring' lagi sejak seri awal MotoGP 2019.

Berbeda sekali dengan musim sebelumnya di 2018 yang selalu terpuruk dan bermasalah dengan Yamaha YZR-M1.

Bukti jika ritme mulai terbentuk, sejak seri pertama MotoGP Qatar 2019 bisa masuk di lima besar.

Lantas seri kedua ketiga merangkak naik bisa podium di urutan kedua.

(Baca Juga : Yamaha YZR-M1 Makin Kompetitif, Valentino Rossi; Kami Menuju Arah Yang Benar)

Kira-kira siapa sosok di balik penampilan apik Valentino Rossi di tiga seri awal MotoGP 2019?

Sosok itu tak lain adalah Michele Gadda yang menjabat di divisi elektronik untuk tim Yamaha.

Yup sosok 'berambut putih' ini sepertinya berhasil menjinakan elektrikal YZR-M1 yang di musim 2018 lalu selalu bermasalah.

Sebenarnya, Michele Gadda sendiri bukan 'orang jauh' dari Yamaha.

(Baca Juga : Ngomong Kasar Saat Live, Rossi Kesal Hampir Memimpin, Alex Rins Yang Juara)

Pria lulusan jurusan Teknik Elektro di Politeknik Milan, Italia ini merupakan suksesor Yamaha di ajang WSBK

Sebab baik MotoGP ataupun World Superbike sama-sama menggunakan ECU Magneti Marelli.

Michele Gadda (lngkaran merah).
samsulngarifin
Michele Gadda (lngkaran merah).

Gadda menangani divisi elektronik Pata Yamaha di Yamaha YZF-R1 milik Alex Lowes dan Michele van der Mark.

Bersama Gadda, Yamaha mulai bisa bertarung di ajang WSBK dari sebelumnya terseok-seok.

(Baca Juga : Pimpinan Klasemen Sementara MotoGP 2019 Bergeser, Rossi Naik, Marquez Anjlok)

Sebelum di Yamaha, Gadda juga pernah menangani tim BMW di tahun 2011 dan bahkan kerja bareng Silvano Galbusera (Crew Chief Rossi) di sana.

Namun, di tahun 2013, Gadda pindah ke tim Ducati dibawah naungan Luigi Dall'Igna (GM Ducati Corse).

Barulah di 2017, Gadda memutuskan untuk pindah ke Yamaha dan menjadi salah satu tokoh kunci pengembangan Yamaha WSBK.

Namun, di 2018, atas saran Valentino Rossi dan tim, Gadda direkrut oleh Yamaha untuk membantu di MotoGP.

(Baca Juga : Kejutan MotoGP Amerika 2019, Valentino Rossi Podium, Marc Marquez Telan Pil Pahit)

Pernah kerja bareng dengan Silvano Galbusera, membuat insinyur elektronika ini tak canggung untuk bersama mengembangkan M1.

Kini, penampakan Gadda justru lebih sering di paddock tim Rossi ketimbang di Vinales.

Pasalnya, Gadda selalu hadir di parc ferme ketika Rossi podium.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa