Otomotifnet.com - Kabar kurang baik datang dari PT Astra Daihatsu Motor (ADM) buat low-SUV andalannya yakni All New Terios.
Memang model yang mendapatkan penyegaran di awal 2018 kemarin mendapatkan sambutan yang baik dari masyarakat.
Terlihat dari angka penjualannya yang cukup tinggi, sepanjang kuartal pertama All New Terios sukses mencatatkan angka penjualan retail di angka 6.742 unit dan wholesales 5.988 unit.
Namun itulah yang membuat konsumennya harus sedikit bersabar terutama yang bertransmisi matik jika ingin membelinya saat ini.
(Baca Juga : Land Rover Discovery Bermesin Baru Makin Efisien, Jangan Kaget! Harganya Rp 2,5 M)
Pasalnya, inden untuk SUV kembaran Toyota All New Rush ini bisa dibilang mengular, sehingga untuk mendapatkan unitnya cukup lama.
Ditambah jika pesan sekarang kemungkinan besar belum bisa digunakan untuk mudik ke kampung halaman nanti.
"Permintaannya banyak ya (untuk Terios), demand-nya lebih tinggi daripada kemampuan supply kami, sehingga konsumen mau tidak mau harus menunggu," papar Amelia Tjandra, selaku Direktur Pemasaran ADM (2/5/2019).
"Inden sendiri estimasinya kurang lebih 2 bulan untuk yang matik, tapi kalau transmisi manual itu sedikit lebih cepat ya kurang lebih 1 bulanan lah," imbuhnya saat berada di kawasan Cipete Raya, Jakarta Selatan.
(Baca Juga : Suzuki New Carry Pick Up, Tingkatkan Kenyamanan, Ada Fitur Yang Tidak Ada di Model Sebelumnya)
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR