Otomotifnet.com - Petugas kepolisian satuan lalu lintas menghentikan sebuah Toyota Kijang Innova.
Kijang Innova itu distop di persimpangan sebuah jalan tol karena stiker di kaca belakangnya.
Bukan tanpa alasan, pasalnya stiker yang terpasang tertulis kata-kata yang identik 'menuduh' satuan kepolisian.
Mengutip dari video yang diunggah akun Instagram @jadetabek.info, di kaca belakang tertulis kata 'Ampun Pak Polisi, Uang Kami Habis'.
(Baca Juga : Gugup Dilabrak, Mitsubishi Xpander Pakai Rotator dan Stiker PM )
Jika merujuk ke tulisan tersebut, nadanya menyindir satuan kepolisian.
Entah benar atau tidak, banyak yang menghubung-hubungkan dengan pungli di jalan yang kerap dilakukan oknum polisi.
Parahnya, Innova bernopol BA 1684 AV sudah tertulis tulisan bernada sindiran, tapi tak dibuktikan baik dari sisi pengemudi.
Saat diberhentikan dan anggota polisi meminta SIM, ternyata masa berlakunya sudah mati sejak 2014 silam.
(Baca Juga : Hati-Hati Salah Pasang Stiker, Bisa Dibully Warganet Seperti BR-V Ini)
Editor | : | Iday |
Sumber | : | Instagram/@jadetabek.info |
KOMENTAR