Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda CB650R Dibayar Cash, Cewek Bawa Uang 4 Gepok, Ngaku Motor Ke-12

Ignatius Ferdian - Selasa, 18 Juni 2019 | 08:00 WIB
Linda Donna dan motor Honda CB650R yang dibeli cash
Tribun Bali/AA Seri Kusniarti
Linda Donna dan motor Honda CB650R yang dibeli cash

Otomotifnet.com - Pecinta motor sport mendadak ramai setelah wanita bernama Linda Donna, membeli Honda CB650R, yang baru meluncur di Bali.

Yang bikin geger, Linda yang juga lady biker ini, membeli motor naked bergaya retro ini dengan cash.

Linda Donna membayar moge seharga Rp Rp 286.733.000, harga OTR Bali, ini dengan 4 gepok uang Rp 100 dan 50 ribuan.

Ternyata Linda punya alasan membeli motor Honda CB650R dengan cash.

(Baca Juga: Honda GL Pro Viral Angkut Ninja 250 FI dan CBR150R di Bromo, Sekali Angkut Tarifnya Segini)

“Ladies tidak boleh bikin malu, ladies harus nomor satu, makanya bayar cash di tempat,” sebutnya saat launching Honda CB650R, di main dealer Astra Motor Bali, Jalan Cokroaminoto, Denpasar, Bali (16/6/2019).

Linda yang bergabung klub Big Bike Honda bernama Hobbi Bali ini, jadi satu diantara empat pemesan pertama yang hadir dalam acara launching.

Linda sendiri, memang mengincar Honda CB650R ini, untuk menemani koleksi motornya, seperti Honda Rebel 500.

“Jadi, ini adalah motor saya yang ke-12 di rumah,” sebutnya dengan bangga.

(Baca Juga: Oknum Polisi Terekam Lakukan Pungli Tilang di Medan, Kasatlantas: Propam Tindak Lanjuti)

Editor : Panji Nugraha
Sumber : Tribun Bali

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa