Otomotifnet.com - Pasca libur Lebaran, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menyebutkan meraih penjualan positif di bulan Mei 2019.
Dari hasil penjualan retail, Suzuki mencatatkan naiknya penjualan hingga 18,3% dibanding bulan sebelumnya.
Tercatat unit yang mampu terjual di bulan Mei mencapai 9.633 unit kendaraan.
Makmur, 4W Sales Director PT SIS mengungkapkan New Carry Pickup dan All New Ertiga menjadi produk yang paling laris.
(Baca Juga: Avanza Pemuncak, Kijang Innova Menyusul di Penjualan Toyota Bulan Mei 2019, Tembus 31.800 Unit)
“Terima kasih atas kepercayaan pelanggan yang memilih kendaraan unggulan Suzuki untuk mendukung aktivitasnya sehari-hari. Hal ini terlihat dari jumlah penjualan kami yang meningkat walaupun saat liburan panjang.
Pencapaian ini menjadi bukti bahwa kendaraan Suzuki khususnya New Carry Pick Up dan All New Ertiga, mendapat sambutan positif dari masyarakat serta sesuai dengan kebutuhan pelanggan,” ujarnya.
Baru diluncurkan pada akhir bulan April lalu, New Carry Pick Up menjadi kontributor terbesar dari naiknya angka penjualan Suzuki.
Pada Mei 2019 kemarin PT SIS mencatat 4.825 unit kendaraan niaga ringan berhasil dipasarkan secara ritel.
(Baca Juga: Peugeot 5008 Cuma Bawa Satu Mesin di Indonesia, Versi 1.200 Cc Enggak Diminati?)
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | Tribun Jogja |
KOMENTAR