Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Daihatsu Xenia Teriris, Kabin Utuh, Mesin Terbuka Disambar Kereta Api

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 6 Juli 2019 | 13:00 WIB
Kondisi Daihatsu Xenia setelah menabrak kereta api di Desa Bandengan, Kecamatan Mundu, Kabupaten Cirebon, Jumat (5/7/2019)
TribunJabar.com
Kondisi Daihatsu Xenia setelah menabrak kereta api di Desa Bandengan, Kecamatan Mundu, Kabupaten Cirebon, Jumat (5/7/2019)

Otomotifnet.com - Daihatsu Xenia buntung di depan usai teriris kereta api.

Wajah depan sampai teriris hingga ruang mesin terlihat terbuka.

Komponen seperti gril, bumper, lampu depan, dan tulang depan tempat menempel radiator sudah tak bersisa.

Bahkan, fender kanan kiri nyaris terkelupas saking kerasnya benturan.

(Baca Juga: Honda Jazz Porak-Poranda, Terseret Kereta Api, Berbunyi Keras Hantam Tembok Rumah)

Kap mesin juga sudah tak terpasang lagi, serta kaki-kaki depan kanan pincang.

Sebab, dudukan sokbreker yang berada di atas roda ikut penyok tersambar kereta api di desa Bandengan, Mundu, Kabupaten Cirebon, Jabar, pukul 10:06 WIB, (5/7/2019).

Beruntungnya baja dari kereta tak ikut mengiris bagian kabin, sehingga enam penumpang di dalam selamat.

Keterangan dari Humas PT KAI Daop 3 Cirebon, Kuswardoyo, insiden ini melibatkan KA Tawang Jaya Premium rute Jakarta-Semarang

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa