Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Avanza-Veloz Sebangsa Dibuka di Kota Medan, Ini Kegiatan Serunya!

Panji Nugraha - Minggu, 11 Agustus 2019 | 18:55 WIB
Andri Widiyanto (kaos hitam) saat melepas peserta Sebangsa Fun Trip (10/8)
Raspatidana
Andri Widiyanto (kaos hitam) saat melepas peserta Sebangsa Fun Trip (10/8)

Otomotifnet.com - Hampir 16 tahun keberadaannya di Tanah Air, hingga saat ini Toyota Avanza sudah terjual hampir 2 juta unit di seluruh Indonesia.

Ini membuktikan bahwa pelopor LMPV 7-seater ini begitu diminati masyarakat Tanah Air.

Sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan setianya, khususnya pengguna Avanza dan Veloz, PT Toyota-Astra Motor (TAM) menggelar festival bertajuk Avanza-Veloz Sebangsa (Semakin Bangga Sama-sama).

Sebenarnya, bukan kali ini saja TAM menggelar program khusus untuk pengguna Avanza dan Veloz.

Berbagai games seru tersaji selama 2 hari (10-11/8) dalam Sebangsa Festival di Plaza Medan Fair
Raspatidana
Berbagai games seru tersaji selama 2 hari (10-11/8) dalam Sebangsa Festival di Plaza Medan Fair

"Dulu kita pertama bikin ada namanya Avanzanation di 2008. Terus berkembang jadi Avanzanation Journey di 2014, melibatkan kurang lebih 10.000 pengguna Avanza-Veloz menempuh jarak sampai 35.000 km,”

”Kita juga mengajak komunitas seperti Avanza Xenia Indonesia Club (AXIC) dan Veloz Community (Velozity) untuk mensukseskan gelaran tersebut," ujar Rouli Sijabat, Manager Public Relation TAM.

Berbeda dengan Avanzanation, gelaran Avanza-Veloz Sebangsa ini terbuka bagi masyarakat luas.

Kota Medan, Sumut menjadi kota pertama yang menyelenggarakan festival ini selama 2 hari (10-11/8) di Plaza Medan Fair.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa