Otomotifnet.com - Para test rider tim pabrikan MotoGP melakukan uji coba sirkuit baru Kymiring, Finlandia, (19/8).
Uji coba ini akan berlangsung selama 2 hari, yakni 19 sampai 20 Agustus pekan ini.
Stefan Bradl datang sebagai pembalap penguji untuk Honda, sementara rider Italia, Michele Pirro berada di sirkuit untuk Ducati.
Mantan Juara WorldSBK, Sylvain Guintoli akan mewakili Suzuki, sementara Yamaha datang bersama pembalap test ridernya, Jonas Folger.
(Baca Juga: Saran Dani Pedrosa Penting Buat Tim KTM, Kini Motor Musim 2020 Jadi Tugas Utama)
Rider lokal, Mika Kallio akan berada di sirkuit untuk KTM dan Aprilia datang bersama Bradley Smith.
Sebelumnya, keenam test rider sudah menjajal dengan berjalan kaki untuk mempelajari trek yang memiliki aspal baru, (18/8).
Tepi lintasan yang berwarna biru dan putih yang merupakan ciri khas bendera Finlandia dan pepohonan konifer menjadi latar belakang pada sirkuit baru MotoGP tersebut.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR