Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Fortuner, Kijang, Mobilio dan Xenia Apes Ketemu Dishub, Panggil Tukang Tambal Ban Segala

Irsyaad Wijaya - Senin, 19 Agustus 2019 | 19:30 WIB
Dinas Perhubungan Gembosi Ban Toyota Fortuner yang Parkir Sembarangan  di Jalan Veteran.
Tribun Medan/ M Andimaz Kahfi
Dinas Perhubungan Gembosi Ban Toyota Fortuner yang Parkir Sembarangan di Jalan Veteran.

Otomotifnet.com - Toyota Fortuner apes ketika bertemu dengan petugas Dinas Perhubungan kota Medan.

Fortuner hitam tersebut bertemu dengan Dinas Perhubungan dan Satpol PP kota Medan di Jl Veteran, kota Medan, Sumut, (19/8).

Pasalnya keempat rodanya dikempesi hingga tak ada angin yang bersisa.

Usut punya usut ternyata alasan kuat petugas gabungan menggembosi ban Fortuner karena parkir secara liar.

(Baca Juga: Pemotor Teriak Ban Gembos, Kabin Mobil Dosen Kriminologi 'Diobok-obok', Rp 13 Juta Raib)

Sebab, posisi Fortuner parkir secara sembarangan di Jl Veteran yang notabennya rawan macet.

Bukan cuma Fortuner tersebut yang menjadi sasaran Dishub, tiga mobil lain ikutan digembosi.

Yakni Toyota Kijang kapsul warna biru, Daihatsu Xenia cokelat dan Honda Mobilio berkelir silver.

Pun dengan beberapa motor yang ikut digembosi lantas diangkut menggunakan truk Dishub.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa