Otomotifnet.com - Sebuah Nissan Grand Livina dilumat si jago merah.
Saat foto diambil, Low MPV masih dikeroyok api dan berkobar besar.
Bodi Grand Livina menjadi merah menyala karena api melumat hingga ke area mesin.
Sayangnya, saat foto diambil, jaraknya lumayan jauh dari lokasi Grand Livina terbakar.
(Baca Juga: Avanza Hingga Corolla DX Ludes Tinggal Rangka, Total 14 Mobil dan 5 Motor, Parkiran Warga Dilalap Api)
Informasi yang didapat, Grand Livina bernopol B 1449 UKN terbakar di Jl Raya Puncak, Gunung Mas, Cisarua, Kabupaten Bogor, Jabar, (25/8).
Saat terbakar, warga yang berniat melintas mengurungkan niatnya yang saat itu terjadi pukul 01:00 WIB.
Dugaan sementara, Grand Livina terbakar karena korsleting listrik yang berasal dari area mesin.
"Itu mobil Grand Livina. Asal api dari kap mobil, keluar asap awalnya," kata Kepala Damkar Ciawi, Nendri.
Dalam peristiwa ini, kata Nendri, dua unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api.
Beruntung, insiden terbakarnya mobil ini tak menimbulkan korban jiwa.
"Selesai pemadaman jam 02.15 WIB. Tidak ada korban jiwa," pungkas Nendri.
Artikel ini telah tayang di tribunnewsbogor.com dengan judul Diduga Ada Korsleting Listrik Mesin, Mobil Grand Livina Terbakar Di Puncak Bogor
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR