Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kawasaki Ninja 250 Empat-Silinder Disebut Ada Dua Tipe, Versi Tertinggi Tembus 60 Dk!

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 14 September 2019 | 10:00 WIB
Ninja ZX-25R dikabarkan akan diluncurkan di ajang Tokyo Motor Show 2019
Young Machine
Ninja ZX-25R dikabarkan akan diluncurkan di ajang Tokyo Motor Show 2019

Otomotifnet.com - Isu tentang Kawasaki Ninja 250, empat-silinder kian santer.

Malah kabarnya ada dua tipe.

Model sport yang disebut akan bernama Kawasaki Ninja ZX-25R ini rumornya segera 'nongol' di gelaran Tokyo Motor Show 2019, yang dihelat 24 Oktober sampai 4 November 2019.

Pun pihak PT Kawasaki Motor Indonesia juga sudah mengkonfirmasi kemunculan Ninja ZX-25R tersebut.

"Prototipenya katanya sih sudah masuk ke pabrik," beber sumber yang tak mau disebutkan namanya.

(Baca Juga: Kawasaki Ninja 250 Empat-Silinder Kasak-kusuknya November Muncul di Ajang Ini!)

Mengenai akan adanya dua tipe dari Ninja ZX-25R ini ternyata akan berbeda dari segi mesin.

Lebih tepatnya pada power mesin yang dimuntahkannya, meski berkapasitas sama 250 cc, empat-silinder.

Mesin Kawasaki Ninja ZX-25R pakai 4 silinder renderan dari majalah asal Jepang, Young Machine
young-machine.com
Mesin Kawasaki Ninja ZX-25R pakai 4 silinder renderan dari majalah asal Jepang, Young Machine

Untuk versi standarnya, Ninja ZX-25R kabarnya bakal dibekali mesin yang mampu memuntahkan power sebesar 46 dk.

Sementara satu lagi sebagai Ninja ZX-25R top version menurut Visordown bakal dibekali exhaust system berbeda.

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa