Otomotifnet.com - Valentino Rossi memberikan ultimatum buat Yamaha tentang Fabio Quartararo.
Ia memperingatkan Yamaha untuk menjaga Quartararo sebelum direbut tim lain.
Dengan usia yang masih muda namun memiliki skill yang luar biasa, sudah pasti menjadi lirikan tim MotoGP lain.
Terbukti dari statusnya sebagai rookie MotoGP namun bisa mengimbangi pembalap 'liar' sekelas Marc Marquez.
(Baca Juga: Valentino Rossi 'Jengkel' ke Fabio Quartararo, Ada Masalah Apa Nih?)
Yamaha dan Sepang sudah memberi upgrade motor yang baru, tapi mungkin itu belum cukup.
Harus ada yang diberikan lagi agar Quartararo mau tetap bertahan.
"Sangat penting mempertahankan Quartararo di Yamaha. Terutama kontraknya akan habis pada 2020," tegas Rossi dilansir dari Speedweek.com.
"Dia sudah bagus sejak 14 atau 15 tahun. Aku yakin dia akan semakin bagus juga di masa depan," yakinnya.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR