Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Journalist Max Community (JMC) Ikut Ramaikan Maxi Yamaha Day Bandung

Panji Nugraha - Senin, 14 Oktober 2019 | 15:00 WIB
Journalist Max Community (JMC) touring ke MAXI Yamaha Day Bandung
Istimewa
Journalist Max Community (JMC) touring ke MAXI Yamaha Day Bandung

Ferdinand Sule dalam talkshow “Ngobat” (Ngomongkeun Batur) bareng Budi Dalton di MAXI Yamaha Day Bandung
Istimewa
Ferdinand Sule dalam talkshow “Ngobat” (Ngomongkeun Batur) bareng Budi Dalton di MAXI Yamaha Day Bandung

Sesampainya di Cikole, peserta beserta ratusan komunitas Yamaha MAXI Family disuguhkan dengan nuansa alam yang rindang.

Event MAXI Yamaha Day kali ini dikemas berbeda, karena peserta disuguhkan menikmati indahnya alam dengan cara berkemah atau moto camp.

Tak hanya itu, berbagai macam acara tersedia disana, seperti fun game, kompetisi yang membuat peserta makin solid.

Kemudian, buat yang motornya mau diservice ada free check up motor serta suguhan line up Maxi Yamaha yang sudah dimodifikasi.

Member Journalist Max Community (JMC) berpose di wall of fame MAXI Yamaha Day
Istimewa
Member Journalist Max Community (JMC) berpose di wall of fame MAXI Yamaha Day

(Baca Juga: Pengalaman Peserta City Touring Terjauh MAXI Yamaha Day 2019 Sumatera Utara)

Makin seru, ketika hari menuju malam, kemeriahan MAXI Yamaha Day makin terasa dengan hadirnya Ferdinand Sule dalam talkshow “Ngobat” (Ngomongkeun Batur) bareng Budi Dalton.

Hadrinya Sule dan Budi Dalton ini, mampu mengocok perut peserta yang hadir dengan lelucon spontan kreatif dari mereka.

Suasana di malam hari pun kian hangat dan akrab lewat sajian barbeque dan makan malam sambil menikmati api unggun, serta seremoni tahun ke-3 MAXI Yamaha Day.

"Event MAXI Yamaha Day kali ini dalam rangka selebrasi tahun ke-3 MAXI Yamaha Day. Selain itu, kami juga melakukan kegiatan “MAXI Clean Action” saat car free day di Dago pada tanggal 6 Oktober 2019,"

 Kegiatan “MAXI Clean Action” untuk kegiatan kebersihan di kota Bandung
Istimewa
Kegiatan “MAXI Clean Action” untuk kegiatan kebersihan di kota Bandung

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa