Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ganti Muffler Tak Pengaruhi Tenaga Mobil, Ahli Sarankan Header, Ini Alasannya

Ignatius Ferdian - Selasa, 5 November 2019 | 09:30 WIB
Muffler knalpot ORD Exhaust membuat suara lebih enak didengar
ryan/gridoto.com
Muffler knalpot ORD Exhaust membuat suara lebih enak didengar

Otomotifnet.com - Knalpot pada mobil umumnya dipisah antara header, pipa knalpot dan muffler.

Setiap komponen dari knalpot ini pun memiliki fungsi masing-masing.

Lalu bagian knalpot mana yang diganti untuk mendapatkan tenaga mesin yang lebih baik?

Untuk itu, tim langsung menanyakan ke Odie R Sadikin pemilik ORD Exhaust.

(Baca Juga: Ford Everest Bisa Pinjam Spare Part Kijang Innova, Pajero Sport Dan Fortuner)

Dirinya menyebutkan bahwa masih banyak yang salah kaprah dalam mengganti sistem knalpot.

"Untuk mendapatkan tenaga mesin lebih besar yang diganti seharusnya header knalpot," buka Odie panggilan akrabnya.

Akan tetapi kebanyakan pemilik mobil mengganti bagian muffler untuk mendapatkan suara yang lebih enak didengar.

"Penggantian muffler sebenarnya bukan tidak menaikan tenaga mesin, namun tidak sebesar mengganti header knalpot," tambah Odie yang workshopnya berada di Jl. Pangkalan Jati II RT7 RW13, Cipinang Melayu, Jakarta Timur.

Pilihan muffler ORD Exhaust
ryan/gridoto.com
Pilihan muffler ORD Exhaust

(Baca Juga: Ford Everest Butuh Dana Segini Buat Peremajaan Kaki-kaki, Medan Off-road Siap Dilibas)

Alasan header knalpot bisa menghasilkan tenaga lebih tinggi karena biasanya desain header knalpot aftermarket dibuat lebih plong.

Dengan kondisi lebih plong membuat gas buang tidak tertahan dan pastinya membuat kinerja mesin lebih baik.

Berbeda dengan penggantian muffler yang hanya menghasilkan suara yang lebih enak didengar namun gas buang akan tetap tertahan di header knalpot standar.

Kenaikan tenaga mesin penggantian muffler tidak akan sebesar mengganti header.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa