Berkendara pakai Genio makin nyaman karena juga ditunjang suspensi yang empuk, baik depan maupun belakang.
Tangan dan pinggang enggak mudah pegal walaupun melibas jalan tak rata. Asyiknya tak mudah bottoming karena jarak main cukup panjang.
Hanya saja, dengan suspensi terlalu empuk memang jadi agak melayang pas menikung di jalan bumpy dalam kecepatan tinggi.
Sedang suspensi Honda BeAT sedikit tak senyaman Genio dan masih kerap mentok khususnya yang depan.
Untuk Scoopy, catatannya adalah pada setang yang terasa lebih berat saat bermanuver karena penggunaan ban dengan ukuran lebih lebar dan gendut.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR