Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kia Seltos Versi Indonesia Bermesin Bensin 1.400 cc Turbo, Transmisi 7DCT, Fitur Melimpah

Panji Maulana - Kamis, 21 November 2019 | 18:00 WIB
KIa Seltos
KIa Motors
KIa Seltos

Otomotifnet.comKia Seltos yang rencananya masuk ke Indonesia akan membawa mesin bensin berkapasitas 1.400 cc dengan doping turbocharged, selain pilihan mesin 1.500 cc bensin dan diesel.

“Kita mulai dengan itu dulu (mesin 1.400 cc turbo, red),” jelas Ario Soerjo, Marketing and Development Division Head PT Kreta Indo Artha, APM mobil Kia di Indonesia.

Mesin berkapasitas murni 1.353 cc itu memiliki performa yang tak kalah dengan mesin bensin 1.500 cc non-turbo miliknya.

Contoh, tenaga maksimum yang dihasilkan bisa mencapai 140 dk di 6.000 rpm dengan torsi maksimum sebesar 242 Nm di 1.500-2.300 rpm.

Sedangkan transmisinya, Kia Seltos yang masuk ke Tanah Air akan mengusung girboks 7DCT (Dual Clutch Transmission) 7 percepatan.

Selain tersedia juga transmisi otomatis 6 percepatan dan manual 6 percepatan di India, negara pembuat Kia Seltos dan juga lokasi world premiere-nya.

Bicara fitur termasuk lengkap. Contoh lampu depan sudah LED DRL, 6 Airbags, ABS (Anti-lock Brake System), EBD (Electronic Brake Distribution), ESC (Electronic Stability Control), HAC (Hill-start Assist Control).

Interior Kia Seltos mewah dan punya fitur lengkap
KIa Motors
Interior Kia Seltos mewah dan punya fitur lengkap

Lalu, sudah ada VSM (Vehicle Stability Management), BAS (Brake-Assist System), front and rear parking sensor, Traction Control dan 360 degree camera with Blind View Monitor and driving rear view monitor (DRVM).

Menariknya lagi, juga tersedia drive mode (Eco, Normal dan Sport), HUD (Head Up Display) 8 inci di depan pengemudi dan lainnya.

Menurut Ario, harga Kia Seltos sebanding dengan harga Honda HR-V. “Harganya di bawah Rp 400 juta,” bisiknya.

Siap-siap.

Kia Seltos merupakan SUV medium
Kia Motors
Kia Seltos merupakan SUV medium

Editor : Panji Maulana

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa