Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha XSR 155 Hadir di Vietnam, Lebih Mahal Rp 12 Juta, Sepesial Kah?

Ignatius Ferdian - Jumat, 27 Desember 2019 | 16:55 WIB
Tampilan Yamaha XSR155 Vietnam persis dengan versi Indonesia.
2banh.vn
Tampilan Yamaha XSR155 Vietnam persis dengan versi Indonesia.

Otomotifnet.com - Tak cuma di Indonesia, Yamaha XSR155 juga diluncurkan di Vietnam.

Ada dua varian warna Yamaha XSR155 Vietnam, yaitu Matte Silver Premium dan Matte Black Elegance.

Mesin Yamaha XSR155 Vietnam sendiri menggunakan 155 cc single silinder, SOHC 4-klep dengan VVA, lalu memakai pendinginan cairan alias radiator.

Jangan salah, fitur Yamaha XSR155 juga mengikuti perkembangan zaman.

(Baca Juga: TVS Max 125 Hilang Rupa, Jadi Trail Vintage, Besutan Istri Bos Katros Garage)

Seperti lampu depan belakang, sudah pakai LED seperti Yamaha V-Ixion dan MT-15 terbaru.

Motor baru ini juga telah memiliki fitur Assist & Slipper Clutch yang membuat kopling menjadi lebih ringan dan perpindahan gigi lebih halus

Tapi, yang menarik perhatian justru harga motor baru yang dijual di Vietnam ini.

Kabarnya, Yamaha XSR155 malah jauh lebih mahal ketimbang versi Indonesia.

(Baca Juga: Jawa Akhirnya Luncurkan Perak, Bergaya Bobber, Garang Dibalut Kelir Hitam)

Pilihan warna Yamaha XSR155 hanya tersedia 2 pilihan, yaitu Matte Silver Premium dan Matte Black Elegance.
Gridoto.com
Pilihan warna Yamaha XSR155 hanya tersedia 2 pilihan, yaitu Matte Silver Premium dan Matte Black Elegance.

Soal harga, Yamaha XSR155 versi Indonesia dibanderol Rp 36.265.000 OTR Jakarta.

Dengan fitur yang sama, ternyata harga Yamaha XSR155 Vietnam justru dipatok lebih mahal.

Harga Yamaha XSR155 Vietnam lebih dari VND 80 juta atau seenggaknya Rp 48.382.024.

Waduh, kenapa harganya bisa jauh lebih mahal? Enggak ada hal yang istimewa bila dibandingkan dengan yang dijual di Indonesia.

(Baca Juga: Aprilia RS150 Akan Dijual di Indonesia? Piaggio Indonesia : Bisa Saja)

Perlu diketahui, Yamaha XSR155 Vietnam merupakan motor impor dari Indonesia.

Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) mengklaim XSR155 Indonesia diproduksi asli dari Tanah Air.

Jadi, wajar saja harga Yamaha XSR155 Vietnam jauh lebih mahal.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : Motorplus Online

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa