Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kawasaki Ninja 150RR 2-Tak Disulap Jadi Pesawat, Terbang 20 Meter, Karya Montir Sulsel

Irsyaad Wijaya - Kamis, 16 Januari 2020 | 14:00 WIB
Pesawat Ultralight bikinan montir asal Pinrang, Sulawesi Selatan dari Kawasaki Ninja 150RR
YouTube/@Suddin Syamsuddin
Pesawat Ultralight bikinan montir asal Pinrang, Sulawesi Selatan dari Kawasaki Ninja 150RR

Otomotifnet.com - Seorang montir asal langga, Pallameang, Mattiro Sompe, kabupaten Pinrang, Sulsel, Chaerul berhasil membuat pesawat ultralight dari Kawasaki Ninja 150RR, 2-tak!

Memang bukan sepenuhnya Ninja 150 2-tak, melainkan hanya diambil mesinnya saja.

Material lain, pengakuan Chaerul (40) dibuat dari barang-barang bekas.

Untuk badan pesawat, Chaerul memanfaatkan barang bekas yang ada di bengkelnya.

(Baca Juga: Toyota Kijang Jadi Raja, Jalan-jalan Naik Pesawat, Netizen; Horang Kaya)

"Saya membuat pesawat terbang karena penasaran ingin naik pesawat, bahan pesawat mirip Ultra Light itu dari bahan bekas di bengkel," kata Chaerul,(30/11/19).

Sementara, sayap pesawat terbuat dari parasut bekas yang biasa dijadikan penutup mobil.

Pesawat Ultralight dari mesin Kawasaki Ninja 150RR bikinan montir asal Pinrang, Sulawesi Selatan
YouTube/@Suddin Syamsuddin
Pesawat Ultralight dari mesin Kawasaki Ninja 150RR bikinan montir asal Pinrang, Sulawesi Selatan

Adapun mesinnya diambil dari Kawasaki Ninja 150RR.

"Pesawat itu saya kerjakan sejak sebulan lalu, dibantu 2 orang teman menghabiskan sekitar Rp 8 juta, untuk badan pesawat dan Rp 15 juta untuk membeli mesin motor Ninja RR 150 CC," ungkap Chaerul.

 

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa