2. Hyundai H-1
Dari dimensinya, Hyundai H-1 merupakan salah satu pesaing serius Alphard.
Namun harga barunya H-1 jauh lebih murah, pun begitu dengan harga bekasnya yang kini bisa didapat di bawah angka Rp 150 jutaan.
Harga yang menarik, mengingat H-1 punya kabin lapang dan model yang tergolong mewah.
Pertama kali hadir di Indonesia pada 2008, tersedia dalam konfigurasi tempat duduk, 9 kursi dan 12 kursi.
(Baca Juga: Toyota Previa Bekas Rp 100 Jutaan, MPV Premium, Perawatan Gampang)
Pada saat itu H-1 mengusung mesin bensin 2.400 cc, kemudian di tahun 2010 Hyundai memberikan mesin diesel 2.500 cc.
Di tahun yang sama, Hyundai Indonesia melahirkan H-1 versi CKD yang harga jualnya lebih terjangkau dibanding model CBU.
Kalau budget kalian mentok di angka Rp 200 juta, kalian bisa memboyong Hyundai H-1 lansiran 2008 sampai 2014.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR