Otomotifnet.com - Toyota Camry generasi kelima dilalap si jago merah.
Area mesin jadi sumber utama api muncul hingga menghanguskan semua komponen di bawah kap mesin.
Semua komponen dari plastik meleleh, sementara yang berbahan metal berubah warna menjadi karat seketika.
Insiden ini disebutkan terjadi di perempatan Jl Putat Jaya C lebar, Surabaya, Jatim, (22/1/20).
(Baca Juga: Honda Odyssey Ludes Setelah Parkir Lima Menit, Asap dan Api Gerogoti Dari Depan)
Pengakuan pengemudi, Riska Harvika (33) saat melaju Dirinya sudah curiga mencium bau sangit dari area mesin.
Benar saja, saat berhenti, api sudah menyembur keluar dari balik kap mesin diikuti asap putih.
"Awalnya saya bau seperti benda terbakar. Pas Saya belok ke kiri dari jalan Jarak ke Putat saya curiga dan turun," tuturnya.
"Tiba-tiba sudah muncul api besar di dalam kap mesin," ujar Riska sambil terisak.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR