Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

New Peugeot 3008 Allure Plus Resmi Dijual, Fitur Bejibun, Dibanderol Rp 600 Jutaan

Ignatius Ferdian,Harun Rasyid - Rabu, 12 Februari 2020 | 17:45 WIB
Tampak sisi samping New Peugeot 3008 Allure Plus
Harun
Tampak sisi samping New Peugeot 3008 Allure Plus

Bodu belakang New Peugeot 3008 Allure Plus
Harun/GridOto.com
Bodu belakang New Peugeot 3008 Allure Plus

Bagian depan SUV tersebut juga dilengkapi wide grille beraksen chrome ditambah fog lamp trim.

Mobil yang dijual OTR Rp 670 juta ini, memiliki dimensi panjang 4.510 mm x lebar 1.850 mm dan tinggi 1.662 mm, dengan wheelbase 2.730 mm.

Untuk rodanya, New 3008 Allure Plus memakai ukuran 255/55 dengan velg Los Angeles alloy rims diameter ring 18.

Bermain di kelas premium, Peugeot membekali perangkat safety 6 airbag, ISOFIX, Child Lock Manual, rem ABS, EBD, EBA dan Electronic Stability Program (ESP).

(Baca Juga: Suzuki Ignis Facelift Muncul di India dan Jepang, Indonesia Kebagian Jatah?)

Tak hanya itu, fitur canggih semisal Speed Limit Recognition, Blind Spot Information system, driver attention alert.

New 3008 Allure Plus juga punya fitur pendukung perjalanan medan berat seperti Advanced Grip Control dengan 5 grip level (normal, snow, mud, sand, ESP off) dan Hill Assist Descent Control (HADC) untuk memastikan keamanan saat melaju di jalur lereng atau bidang yang cukup curam.

Aidil Swastomo, Head of Aftersales Astra Peugeot menambahkan, SUV Peugoet varian Allure Plus dibuat demi menjangkau kalangan yang baru masuk di segmen premium.

"Adanya varian Allure Plus pada Peugeot, ditujukan bagi pengguna yang berlaih dari segmen High SUV ke segmen Premium yang banyak mempertimbangkan banyaknya fitur dan harga yang terjangkau di kelasnya," tutup Aidil.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa