Otomotifnet.com - Empat unit bus Scania K410B 6x2 Jetbus 3+Voyager hasil karoseri PT Adiputro Wirasejati (Adiputro) diserahkan ke Perusahaan Otobus Siliwangi Antar Nusa (PO SAN) di ajang Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC), Senayan, Jakarta Selatan (6/3).
Jetbus 3+Voyager ini akan digunakan sebagai armada PO SAN dengan trayek Sumatera - Jawa sepanjang 4.000 km dengan waktu tempuh tiga hari perjalanan.
Karena melalui medan yang cukup esktrim Sumatera - Jawa, tepatnya Pasir Pangaraian - Pekanbaru - Lintas Timur Sumatera - Jakarta - Tol Trans Jawa - Belitar, PO SAN membutuhkan bus yang handal.
“Secara total body yang dibuat oleh Adiputro untuk penggunaan general itu sudah ok!,”
”Namun karena trayek kita Sumatera yang notabene masih banyak melewati jalur non tol, menanjak dan jalur sempit, dengan kondisi ini gejala body twisting sering terjadi, sehingga peranan body serta sasis sangat berperan penuh,”
“Bila body twisting sering terjadi, bisa terjadi bocor, body sobek bahkan sasis yang mudah retak. Maka dari itu, kami melakukan banyak penyesuaian di beberapa bagian sasis agar body twisting bisa diminimalisir,” terang Kurnia Lesani Adnan, Direktor Utama PO SAN.
Tak hanya body twisting yang diminimalisir, tetapi rambatan getaran saat melaju di jalur tol juga diredam.
“Jangan disangka melaju di tol itu aman-aman saja! Padahal terjadi getaran ribuan kali dan konstan, sehingga kontruksi Adiputro ini kami sempurnakan,”
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR