Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Isuzu Elf Berisi 11 Penumpang Terguling, Diawali Terjang Tiga Gadis Asyik Selfie

Irsyaad Wijaya - Senin, 23 Maret 2020 | 13:00 WIB
Isuzu Elf yang berisi 11 penumpang terguling setelah menerjang tiga gadis yang asyik selfie di jalan Sarangan, Magetan, Jatim
Doni Prasetyo/Surya.co.id
Isuzu Elf yang berisi 11 penumpang terguling setelah menerjang tiga gadis yang asyik selfie di jalan Sarangan, Magetan, Jatim

Mendadak ada motor bernopol AE 3394 QZ parkir, milik tiga bersaudara yang selfi di sekitar pagar pengaman roller barrier itu.

"Sesuai keterangan saksi, begitu menabrak motor, kemudian Isuzu Elf itu menabrak roller barrier dan akhirnya terguling bersama 11 penumpangnya, beberapa di antaranya anak balita," kata Ahmad.

Isuzu Elf saat itu dikemudikan Asfari (44) warga Kampung Tikung, Desa Wonorejo RT 02/07, Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah

Akibatnya Elf terbalik dan melintang di Jalan Sarangan - Magetan, tepat di bawah tikungan Mojosemi.

(Baca Juga: Daihatsu Xenia Porak-poranda, Terguling Tak Berbentuk Terjang Yamaha V-Ixion)

Semua penumpang berjumlah 11 orang, termasuk Asfari pengemudi dan tiga gadis bersaudara, Selvia, Dita dan Veti yang tengah selfi di pagar pengaman Roller Barrier menderita luka-luka,

Hanya Veti yang agak berat karena tangan kanannya patah, dilarikan ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) Puskesmas Plaosan.

Sementara penumpang Elf rombongan dari Desa Wonorejo, Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah hanya mengalami luka ringan.

Hanya Asfari, pengemudi yang luka kepala kiri sobek.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa