Otomotifnet.com - Yamaha memberikan wild card buat Jorge Lorenzo agar bisa merasakan balapan MotoGP lagi.
Rencananya, Lorenzo akan merasakan lagi balapan menggunakan Yamaha YZR-M1 di MotoGP Catalunya mendatang.
Namun peluang itu harus ditunda terlebih dahulu terkait mewabahnya virus corona.
Terkait rencana X-Fuera kembali membalap lagi ini ternyata sudah dipantau oleh bos tim Repsol Honda, Alberto Puig.
Baca Juga: Jorge Lorenzo Siap Balik ke MotoGP, Bisa Bersaing Kalau Dapat Motor Yang Pas
"Dia punya karakter juara dunia 5 kali di belakangnya. Itu pasti. Dia memutuskan jadi test rider dan akan tampil di Barcelona," ucap Puig melansir dari Tuttomotoriweb.com.
"Semua orang bebas melakukan hal yang disukainya," lanjut Puig.
"Aku tak masalah, beneran. Aku tidak merasakan rasa tidak suka dengan itu," ujarnya.
"Kau tak bisa mengatur apa yang harus dan tidak dilakukan orang lain," jelasnya.
Meski begitu, Lorenzo dikasih peringatan oleh Puig.
Puig sarankan Jorge Lorenzo melakukan tes yang rutin dulu.
"Jika ikut dalam musim biasanya, langsung saja. Tapi jika tidak bisa memungkinkan untuk tes tapi kau ingin balapan, kau harus hati-hati," imbuhnya.
"Aku tak tahu bagaimana. Karena tentunya Lorenzo tak mau ikut balapan cuma ingin finis ke-8," katanya.
Baca Juga: Jorge Lorenzo Batal Pensiun, Siap Balapan Pakai Yamaha YZR-M1 di MotoGP 2020
"Di kepalanya ada seorang juara. Meski tahun lalu dia kesulitan, levelnya masih sama," tegasnya.
Pada tes pramusim beberapa waktu lalu, Lorenzo memang kurang jam terbang naik motor MotoGP.
Hal itu yang sedikit dikhawatirkan Puig karena Lorenzo pasti ingin dapat hasil baik meski cuma wild card.
---
Pengin lebih lengkap dan detail ulasan otomotif seperti test drive, test ride, tips, knowledge, bisnis, motorsport dan lainnya, kalian bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF secara digital (e-magz). Caranya klik : www.gridstore.id. Kalian akan mendapatkan paket berlangganan menarik.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR