Otomotifnet.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) bakal meluncurkan Ignis terbaru yang disegarkan.
Jika dilihat dari foto-foto yang tersebar, sepertinya ubahan hanya sebatas minor.
Dibanding versi lama, ubahannya tidak terlalu signifikan, tepatnya hanya fokus pada tampilan luar.
Pada bagian depan, gril baru dengan aksen krom berbentuk huruf U makin senada dengan DRL LED di lampu utama.
Baca Juga: Suzuki Diprediksi Segara Rilis Ignis Facelift Secara Virtual, Catat Tanggalnya!
Perbedaan lain kini tampilan depan lebih dinamis berkat ditambahkannya skid plate berwarna silver.
Begitu juga di bagian buritan, agar senada dengan depan, aksen silver menyerupai diffuser disematkan di bagian bawah.
Oiya, Ignis facelift ini juga ada reflektor di setiap sisi bumper belakang.
Menariknya, sensor mundur di Ignis kini sudah terintegrasi dengan bumper layaknya mobil keluaran Eropa.
Sementara di bagian interior, perbedaan cuma terlihat dari motif jok yang kini sedikit berubah.
Mengenai peluncurannya, dikabarkan akan dilakukan secara virtual melalui akun YouTube resmi Suzuki Indonesia pada 9 April 2020.
Bahkan, meski belum resmi diluncurkan, salah satu dealer Suzuki di DKI Jakarta sudah membuka keran pemesanan dengan tanda jadi Rp 5 juta.
Bukan itu saja, Suzuki Ignis Facelift 2020 juga sudah digempur diskon sebesar Rp 10 juta!
Baca Juga: Ignis Facelift Terciduk Diangkut Truk di Jalanan Indonesia, Ini Komentar Suzuki
Soal harga dikabarkan salah satu sales dealer Suzuki yang enggan disebutkan namanya ada selisih Rp 5 juta dari model lama.
"Untuk harganya, Ignis terbaru bakal dijual dengan harga mulai Rp 171 juta untuk tipe paling bawahnya. Kalau harga Ignis lama start dari Rp 166 juta untuk on the road Jakarta," tutur pekerja dealer Suzuki itu lagi.
---
Pengin lebih lengkap dan detail ulasan otomotif seperti test drive, test ride, tips, knowledge, bisnis, motorsport dan lainnya, kalian bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF secara digital (e-magz). Caranya klik : www.gridstore.id. Kalian akan mendapatkan paket berlangganan menarik.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR