Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

IRC Exato, Ban Baru Yamaha NMAX, Siap Dijual di Dalam dan Luar Negeri!

Panji Nugraha - Rabu, 15 April 2020 | 09:15 WIB
IRC Exato, Ban Baru Yamaha NMAX, Siap Dijual di Dalam dan Luar Negeri!
IRC
IRC Exato, Ban Baru Yamaha NMAX, Siap Dijual di Dalam dan Luar Negeri!

Otomotifnet.com - Banyaknya permintaan pasar akan ban Yamaha NMAX, membuat PT Gajah Tunggal Tbk (GT) selaku produsen ban motor IRC dan Zeneos, kembali menyuguhkan line up karet bundar terbaru untuk Maxi Yamaha ini.

Ban Yamaha NMAX terbaru ini adalah IRC Exato NR88,  yang hadir dalam dua pilihan ukuran, ada standar dan upsize, untuk depan ada ukuran 110/70-13 dan 120/70-13, sedangkan belakang hadir dalam ukuran 130/70-13 dan 140/70-13.

Ada satu ukuran yang absen, yaitu 150/70-13, ini karena kurangnya minat konsumen dengan ukuran ini.

Sebelumnya, IRC Exato sudah dijual di pasar Indonesia dengan ukuran ring 14 serta ring 17 yang cukup sukses diterima oleh konsumen.

Sehingga untuk mendevelop ban ini, tergolong capat, karena menggunakan pattern yang sudah ada, walaupun begitu, pihak IRC tetap melakukan uji untuk membuat ban dengan kualitas terbaik.

“Untuk pengetasan, kami menggunakan mesin di dalam ruangan dengan simulasi penggunaan di jalan biasa. Mulai dari high speed. Tesnya dengan kecepatan naik terus sampai kecepatan di ban itu maksimumnya berapa,”

“Kemudian long run, dites secara terus menerus dengan memakai beban dan kecepatan sama sampai ban itu jebol. Terakhir endurance,”

“Bila itu semua lolos, artinya ban sudah layak untuk dijual,” terang Dodiyanto, Senior Brand Executive & Product Development GT saat virtual conference bersama Journalist Max Community, (14/04).

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa