Otomotifnet.com - Bila di tahun lalu All New Suzuki Ertiga berhasil menyabet penghargaan Best of Low MPV dalam ajang bergengsi OTOMOTIF Award, maka pada tahun 2020 ini gelar tersebut kembali diraih Mitsubishi Xpander.
Sekadar flashback aja nih, di 2018 silam Low MPV jagoan PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) ini pernah jadi yang terbaik di kategori ini.
Bahkan ia juga dinobatkan jadi Car Of The Year pada OTOMOTIF Award 2018.
Kok bisa menang lagi tahun ini di kategori Low MPV?
Baca Juga: Xpander Cross ALTO, Resep Kecilin Ukuran Pelek dan Ganti Ban Radial
Tentu penilaian tahun ini dilakukan pada Xpander generasi terbaru (New) yang telah mendapat penyegaran di beberapa sektor dan penambahan beberapa fitur terkini.
Paling mencolok adalah perubahan pada eksteriornya, terutama di bagian fascia.
Ia kini mengusung headlamp full LED, dan pada pinggaran frame luar lampu utama tersebut dikelilingi garnish krom yang nyambung dari bumper bawah, hingga ke bagian bawah DRL-nya.
Ubahan ini membuat tampilan depannya terlihat makin mewah sekaligus sporty.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR