Produk R-SE lainnya yang digunakan adalah bagian footstep kiri dan kanan. Kalau saat semua pintu tertutup, footstep tersembunyi ke dalam dan baru keluar saat pintu terbuka.
Jadi saat tersembunyi, tak terlihat seperti footstep. Melainkan seperti sideguard atau rock slider samping.
KAKI-KAKI
Awal sebelum merubah penampilan, Freddy lebih dahulu meningkatkan performa tunggangannya. Terutama di bagian kaki-kaki.
“Karena waktu baru punya ini JK, saya suka pakai off-road. Makanya harus upgrade sektor kaki-kaki,” ucap pria yang sudah berkali-kali juara motorcross ini.
Seperti suspensi, sokbreker asli JK tak lagi digunakan. Gantinya shockbreaker high performance merek King Shock.
Jenis shock yang digunakan adalah King Shock Remote Reservoir. Berkat sokbreker ini, mengubah karakter lembut dan keras dari shock, cukup putar dari remote reservoir yang menempel pada sokbreker.
Agar aman dari benturan saat dipakai off-road, bonggol gardan sudah dipasangkan protector gardan lansiran Poison Spyder.
Sedangkan isi jeroan gardan sudah diganti menggunakan part heavy duty. Sehingga tak khawatir as roda putus saat mengaktifkan locker differential lansiran ARB di gardan depan
dan belakang.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR