Otomotifnet.com – Komunitas Grand Livina Club Indonesia (Gravinci) chapter Spartan (Sawangan, Parung dan Tangerang) melakukan kegiatan bakti sosial.
Bantuan yang diberikan berupa sembako. Ditujukan kepada Panti Asuhan Yatim Piatu Sosial As-Somadiyyah yang terletak di Cadas, Tangerang.
Bantuan tersebut diberikan kepada 37 anak asuh dan juga karyawan yang bekerja di situ.
Aditya Saputro, Ketua Gravinci Spartan bersama Ardi Winata dan Wibowo sebagai humas menyerahkan bantuan secara simbolis kepada H. Sayuti sebagai pemilik panti asuhan.
“Kami yakin dan percaya bahwa kita semua mendapatkan rezeki dari Allah dan kami juga ingin membagikan rezeki bagi keluarga kita di Panti Asuhan Yatim Piati As-Somadiyyah ini,”
“Kami sebagai pengurus chapter juga mengucapkan terima kasih telah diberi kepercayaan rekan-rekan untuk menjalankan amanah ini,” ucap Aditya.
Baca Juga: Grand Livina Club Indonesia Rayakan Ultah ke-7, Dukung PSBB, Tumpengan Virtual
Pihak pemilik panti asuhan, juga menyambut kedatangan anggota komunitas dan menerima dengan baik sumbangan yang ada.
"Alhamdulilah, puji syukur tak henti-hentinya kami panjatkan kehadirat Allah SWT, atas bantuan yang telah kami terima dari Gravinci Spartan. Allah tidak pernah tidur, semoga Allah membalas segala amal baik perbuatan kawan-kawan semua," ucap Haji Sayuti.
Dalam menjalankan kegiatan, karena masih dalam masa pandemi, tentu juga harus menjaga mengikuti anjuran yang ada. Sebab itu, anggota Gravinci Spartan yang ikut hanya 20 orang saja.
Ini penting, sebagai bentuk kepatuhan terhadap aturan yang ada dan juga memutus penyebaran Covid-19 yang sampai saat ini masih terus terjadi.
Editor | : | Toncil |
KOMENTAR