Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MINI GT Edition Hanya 30 Unit, Terinspirasi Dari Model Klasik Ini

Rendy Surya - Kamis, 18 Juni 2020 | 22:20 WIB
MINI GT Edition
MINI Indonesia
MINI GT Edition

Hari ini (18/6) MINI Indonesia meluncurkan varian terbarunya bernama MINI GT Edition.

Mengambil basis dari MINI Cooper S 3-door, MINI menyematkan banyak aksesori spesial berlabel GT Edition.

Dalam virtual press conference-nya, Jodie O’tania, Director of Communications BMW Group Indonesia menjelaskan soal inspirasi mobil ini.

“MINI GT Edition baru, terinspirasi dari kesuksesan Mini 1275 GT produksi 1969 saat itu menjadi mobil sport kompak paling aman, unggul secara aerodinamis, dan paling mudah untuk dikonfigurasi,” ulasanya.

Baca Juga: MINI GT Edition Dijual Terbatas Hanya di Indonesia, Cuma 30 Unit Saja

MINI GT Edition
MINI Indonesia
MINI GT Edition

Ini hal yang menarik, penamaan model baru GT Edition tak lepas dari sejarah masa lalu, saat ada mobil bernama MINI 1275 GT.

Kembali ke era '70-an, setelah sepuluh tahun menciptakan desain dengan pendekatan yang sama, MINI manjakan para penggemar setianya dengan perubahan masif di bagian eksterior, yang diciptakan oleh Roy Hanes dengan Mini 1275 GT yang lahir tahun 1969.

Ceritanya dimulai ketika Mini merekrut Roy Haynes dari Ford saat itu ditantang untuk merancang desain baru MINI yang berbeda untuk menghadapi era 70-an.

Sekadar info, Roy Haynes juga sukses merancang desain Ford Cortina MKII.

Haynes pun lantas mengubah seluruh tampilan depan, dengan karakter mengotak.

MINI 1275 GT
Goodwood.com
MINI 1275 GT

Bentuk grille-nya memanjang, dengan lampu bulat yang besar di tiap ujungnya.

Tak lupa bumper depannya sendiri ikut mengalami penyesuaian.

Dirakit antara tahun 1969 dan 1980, Mini 1275 GT adalah penerus dari MINI Cooper S

MINI 1275 GT disebut pertama yang dilengkapi dengan tachometer, MINI 1275 GT memberikan kontribusi signifikan terhadap jiwa sporty merek ini pada tahun 1970-an.

MINI 1275 GT
Goodwood.com
MINI 1275 GT

Kembali pada model terbaru MINI GT Edition, bisa dikatakan istimewa lantaran, “Hanya 30 unit saja, dan varian MINI GT Edition ini hanya dijual di Indonesia, tak dijual di negara lain,” tutur Kidd Yam, Head of MINI Asia dalam momen yang sama.

MINI GT Edition dibanderol dengan harga off the road Rp 840 juta, dan tersedia mulai 22 Juni mendatang di dealer resmi dan online store MINI. 

Harga tersebut sudah mendapatkan 4 tahun garansi dengan jarak tempuh tak terbatas, 5 tahun servis MINI dan 2 tahun garansi ban.

MINI GT Edition
MINI Indonesia
MINI GT Edition

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa