Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Katana Gosong Separuh, Asap Spontan Jadi Api Di Kap Mesin

Ignatius Ferdian - Minggu, 21 Juni 2020 | 17:00 WIB
Proses pemadaman api pada kap mesin Suzuki Katana di Banjar Bongan Gede, Desa Bongan, Sabtu (20/06/2020)
TribunBali.com
Proses pemadaman api pada kap mesin Suzuki Katana di Banjar Bongan Gede, Desa Bongan, Sabtu (20/06/2020)

Otomotifnet.com - Suzuki Katana gosong separuh bodi setelah mesin tiba-tiba terbakar saat digunakan.

Peristiwa ini terjadi di Banjar Bongan Gede, Desa Bongan, Tabanan, Bali (20/6/2020) sekitar 10.30 WITA.

Menurut kronologi, Katana warna biru itu melaju dari Desa Pejaten, Kecamatan Kediri, Bali.

Namun sesampainya di Tempat Kejadian Perkara (TKP) tiba-tiba dalam kap mesin mengeluarkan asap.

Mengetahui hal tersebut, pengemudi langsung keluar dari dalam mobil untuk menyelamatkan diri.

Menurut Plt Kelian Dinas Banjar Bongan Gede, I Nyoman Sukarta menuturkan setelah ada asap tiba-tiba muncul api dari kap mesin.

"Warga yang berada di sekitar lokasi langsung membantu memadamkan api menggunakan alat seadanya," jelas I Nyoman Sukarta.

Ia menduga penyebab kebakaran adalah karena korsleting pada bagian kelistrikannya.

Baca Juga: Camry Dan Jazz Dijual Setengah Harga, Pelaku Tipon Berulah, Netizen Sebut Pemain Lama

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa