Otomotifnet.com - Yamaha V-ixion milik Rian, berubah sangar setelah melakukan modifikasi dengan konsep ala KTM Duke 390.
Bila Anda ingin melakukan modifikasi Yamaha V-ixion seperti yang ditempuh oleh Rian, biaya nya bisa di bawah Rp 20 juta.
"Waktu itu habis kisaran 18 jutaan mas hehe. Sekitar segitu deh pokoknya," ujar Rian selaku pemilik motor.
Rian menuturkan, biaya paling besar adalah pembelian part-part yang dibeli dari luar kota via market place.
Baca Juga: Yamaha V-Ixion Terseret Kereta 50 Meter, Teriakan Tak Didengar, Pasutri Tewas
Khususnya di bagian yang paling menonjol, antara lain usd, body kit, pelek, headlamp, knalpot, dan swing arm.
"Yang paling mahal itu upside down-nya mas, kisaran Rp 4,6 jutaan waktu itu saya beli. Ya wajar sih hehe," tukas Rian.
"Lalu headlamp juga lumayan mahal kisaran Rp 2,2 jutaan itu yang model KTM Duke 390 mas," lanjutnya.
Harga untuk body kit Yamaha R125 yang dipakai Rian di Vixion miliknya juga lumayan karena berubahan hampir di seluruh bagian bodinya.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR