Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jelang MotoGP 2020, Pemerintah Spanyol Buka Akses Masuk Untuk Orang Non-Eropa

Rezki Alif Pambudi,Ignatius Ferdian - Selasa, 7 Juli 2020 | 23:15 WIB
MotoGP Spanyol di sirkuit Jerez
Twitter/MotoGP
MotoGP Spanyol di sirkuit Jerez

Otomotifnet.com - Pemerintah Spanyol akhirnya membuka akses masuk untuk orang non-Eropa menjelang ajang MotoGP 2020 pada 17-19 Juli mendatang di Jerez.

Sebelumnya, Spanyol cuma membuka akses untuk orang-orang dari benua Eropa saja.

Bahkan sudah ada beberapa pembalap dari negara lain di Eropa yang memulai latihan di beberapa sirkuit yang masuk wilayah Spanyol.

Hal ini jadi kabar baik untuk beberapa pembalap yang berasal dari luar Eropa, misalnya dari Asia, Australia, dan juga Amerika.

Baca Juga: Gantikan Valentino Rossi di Tim Pabrikan, Fabio Quartararo Singgung Mimpi Jadi Nyata

Bukan cuma pembalap, anggota tim khususnya para kru tim juga menyambut baik kabar ini.

Banyak mekanik asal Jepang dan Australia terancam tidak bisa ikutan di awal MotoGP 2020.

Pembatasan akses antar negara menjadi penyebabnya.

Spanyol bisa saja akan mempengaruhi beberapa negara Eropa lain untuk membuka aksesnya dan akan bagus untuk penyelenggaraan Grand Prix.

Baca Juga: Jadi Olahraga Penuh Risiko, Motocross Tetap Jadi Ajang Latihan Pembalap, Ini Alasannya

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa